Jamkeswatch Lamongan Bareng Pemdes Setempat, Kawal Penanganan Medis Ocha Olivia

Lamongan, KPonline – Sebuah kasus di bidang kesehatan kembali terjadi di Kabupaten Lamongan, tepatnya di Kecamatan Modo. Dan kali ini menimpa seorang remaja putri yang bernama lengkap Ocha Olivia (15th).

Awal mula kasus ini terungkap, berasal dari laporan pengaduan yang masuk dari sebuah akun komunitas sosial BWL (Beritae Wong Lamongan) kepada salah satu relawan Jamkeswatch Lamongan, yakni Yuniarti Pinto Soebagio yang saat itu (Rabu, 26/02) bertemu secara tidak sengaja dengan orang tua pasien langsung di RSUD Soegiri – Lamongan.

Bacaan Lainnya

Setelah cerita panjang lebar terkait permasalahan dan kendala kasus tersebut, saat itu juga relawan yang akrab di panggil dengan nama Mbak Yuni ini, segera merapat ke kediaman pasien, untuk melakukan visite sekaligus memberikan edukasi dan motivasi kepada pasien.

 

Kunjungan relawan Jamkeswatch di kediaman pasien saat itu ternyata, turut di hadiri pula oleh perangkat desa setempat, seperti Lurah, Camat, dan Kepala Puskesmas Modo.

Yang dimana hal tersebut di rasa sangat penting dan turut menambah support moril terhadap mental pasien yang saat ini tengah drop, akibat adanya info yang simpang siur dari berbagai sumber tentang penanganan medisnya, dan hal tersebut juga menunjukkan kepada masyarakat, bahwa pihak pemerintah setempat juga telah melakukan perannya sebagai pengabdi dan pelayan untuk rakyat.

Menurut mbak Yuni, adek Ocha yang juga merupakan atlit silat berprestasi di sekolahnya yang saat ini tergabung dalam Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) ini, segera akan melanjutkan penanganan medisnya di Surabaya.

“Adek Ocha, segera akan kita kondisikan untuk melanjutkan penanganan medisnya di Surabaya, tepatnya di RSAL Surabaya, karena alat medis di sana di ketahui juga sudah cukup lengkap dan sesuai dengan kebutuhan penyakit pasien.” Ujar Mbak Yuni saat di konfirmasi melalui selularnya.

Relawan yang cukup mempunyai jam terbang tinggi di bidang sosial kesehatan ini pun berharap agar segala proses penanganan medis Ocha, bisa di beri kelancaran dan untuk setiap pihak yang terkait agar terus memberikan support terhadap kesembuhan atlit berprestasi ini.

“Harapan saya simpel aja sih, semoga adek Ocha bisa di berikan kesembuhan dan kelancaran dalam setiap proses penanganan medisnya selama di Surabaya, dan tidak lupa agar seluruh pihak yang terkait baik pemerintah setempat dan daerah maupun masyarakat yang sayang sama Ocha terus memberikan support kepadanya.” Tambah relawan asli kelahiran Mampang – Jaksel ini.

Bobby – Surabaya

Pos terkait