Ratin PUK SPL FSPMI PT. Marsol Abadi Indonesia Bahas Program Kerja

Bekasi, KPonline – PUK SPL FSPMI PT. Marsol Abadi Indonesia – PT. Taiyo Marsol Indonesia melakukan rapat rutin pada Minggu, 7 November 2021 di RM. Padang Merdeka, Cifest, Cikarang Selatan, Bekasi.

Rapat rutin dihadiri seluruh pengurus PUK SPL FSPMI PT. Marsol Abadi Indonesia – PT. Taiyo Marsol Indonesia. Dalam ratin disampaikan laporan masing-masing bidang terkait kinerja selama sebulan terakhir.

Bacaan Lainnya

Selain itu dalam rapat rutin kali ini ketua PUK SPL FSPMI PT.Marsol Abadi Indonesia – PT. Taiyo Marsol Indonesia, Budi Lahmudi, S.H. menyampaikan agar dipersiapkan rencana pendidikan mengikuti agenda bidang pendidikan PC SPL FSPMI Kabupaten/Kota Bekasi.

“Persiapkan nama-nama pengurus dan korlap yang akan kita ikutkan dalam program bidang pendidikan PC SPL FSPMI Kabupaten/Kota Bekasi,” katanya.

Selain itu juga disampaikan dan dibahas beberapa agenda yang sudah menanti di akhir tahun 2021 diantaranya :

1. Perundingan Tunjangan Akhir (TAT) tahun 2021 (perundingan sudah berjalan)
2. Perundingan kenaikan upah 2022
3. Penggantian family gathering 2021 yang belum sepakat terkait nilai pengganti.

Sementara informasi bidang advokasi, Suparjo dalam ratin menyampaikan perkembangan beberapa anggota yang mengalami sakit berkepanjangan.

“Ada sedikitnya 4 anggota yang mengalami sakit berkepanjangan dan bidang advokasi sudah melakukan komunikasi dengan anggota tersebut,” jelas Suparjo.

Lebih lanjut dalam ratin kali ini juga di sepakati untuk menyiapkan atribut partai buruh diantaranya bendera dan kaos partai buruh.

“Kabarkan kepada semua masyarakat kehadiran partai buruh, maka sebagai syiar tempel banner dan bendera partai buruh di pagar rumah anda,” pungkasnya. (Yanto)

Pos terkait