PUK SPAMK FSPMI PT. Shinto Kogyo Indonesia dan DKM Al Mujahidin Gelar Santunan Anak Yatim Piatu

PUK SPAMK FSPMI PT. Shinto Kogyo Indonesia dan DKM Al Mujahidin Gelar Santunan Anak Yatim Piatu

Bekasi, KPonline – Inilah momentum tahunan karyawan PT. Shinto Kogyo Indonesia, Setiap karyawan bersedia berbagi atas rejeki nya Rp. 50.000, yang di pelopori Pimpinan Unit Kerja SPAMK FSPMI PT. Shinto Kogyo Indonesia (Bidang Sosial dan Ekonomi) dan DKM Al Mujahidin PT. Shinto Kogyo Indonesia 3 plant.

Besarannya mungkin tak seberapa, akan tetapi yang tak seberapa ini ketika disatukan akan menjadi sangat luar biasa, minimal kita meringankan saudara kita yang diluar sana.

Bacaan Lainnya

Dan dana tersebut diberikan kepada yatim piatu, terutama nya dari karyawan sendiri dan di disalurkan di beberapa yayasan pengasuh yatim piatu. Yayasan Asifa Yasin, Rawa Julang, Aulia Attaqwa Cikedokan, Amanah Rasul, Jatiwangi

Teruslah berjuang dan berbuat baik kawan, walaupun hanya setetes………

Bersedekahlah, maka doa dari mereka akan selalu membawa kebaikan kepadamu.

Salam Sejahtera
(Imam Nuryani)