Kunjungan Kerja Dewan Pimpinan Pusat SPAMK FSPMI ke Jawa Timur

Pasuruan, KPonline – Kunjungan kerja atau biasa disingkat kunker memang lumrah dilaksanakan oleh suatu organisasi yang bersekala Nasional, ini merupakan salah satu sebagai wadah silaturahim antara Pimpinan Pusat dengan Daerah-daerah, harapannya dengan kunker ini bisa saling tukar informasi, dan memecahkan masalah bersama.

Selain dihadiri oleh semua pengurus PC AMK Pasuruan, datang juga perwakilan dari empat Pimpinan Unit Kerja (PUK) yaitu ISEKI, JAI, GHI, IST dan turut hadir juga dari PC Mojokerto serta Gresik.
Bertempat di kantor sekretariat KC Pasuruan Raya Jl. Tunggaan II, Kraton, Pasuruan, Jawa Timur. Sabtu (27/07/2019) pagi.

Bacaan Lainnya

Adapun dari DPP diwakilkan oleh Bung Yasin, Bung Narto dari bidang Organisasi, serta Bung Rudolf, Bung Prihantoro sebagi bidang Advokasi, dan Mbak Ito selaku bendahara.

Hingga berita ini diturunkan, acara masih berlangsung dengan serius tapi santai membahas mengenai Organizing.
(Dede Faisal RA)

Pos terkait