Family Day PUK SPAMK-FSPMI PT. Indokarlo Perkasa

Bogor, KPonline – Menjalin rasa persaudaraan dan tali silaturahmi sesama pekerja merupakan salah satu kunci keberhasilan dalam mengembangkan usaha dan pertumbuhan produktivitas pekerja. Hal itu merupakan salah satu poin penting yang disampaikan oleh Sutan Hadi Syahramdani Ketua Panitia Pelaksana Family Day PUK SPAMK-FSPMI PT. Indokarlo Perkasa.

Bacaan Lainnya

Suasana yang mendung mengiringi pelaksanaan kegiatan Family Day PUK SPAMK-FSPMI PT. Indokarlo Perkasa yang pada tahun ini diadakan di kawasan wisata The Jungle, Bogor. Kawasan wisata ini dipilih dikarenakan area terbuka yang luas dan leluasa menampung kurang lebih 2800 peserta Family Day PUK SPAMK-FSPMI PT. Indokarlo Perkasa 2017.

Acara resmi dibuka oleh Sekretaris PUK SPAMK-FSPMI PT. Indokarlo Perkasa Joko Pramono. Dalam pengantarnya, beliau berpesan agar seluruh pekerja yang bernaung di bawah PUK SPAMK-FSPMI PT. Indokarlo Perkasa senantiasa menjaga Hubungan Industrial yang harmonis dan berkeadilan. Sehingga tercipta suasana kerja yang kondusif dan sehat dalam persaingan usaha yang sangat ketat saat ini.

Afrisca Dwi Nugraha selaku perwakilan Management PT. Indokarlo Perkasa berpesan dalam sambutannya, agar acara Family Day kali ini dijadikan momen dalam memperkuat tali silaturahmi dan persaudaraan antar sesama pekerja di lingkungan PT. Indokarlo Perkasa.

Keseruan acara bertambah ketika seluruh peserta disuguhi alunan musik dan bergoyang bersama. Dan yang menarik adalah, ketika Goyang Penguin dilakukan oleh seluruh peserta Family Day. Goyang Penguin sudah menjadi hal yang biasa bagi kawan-kawan buruh yang sering mengikuti aksi-aksi buruh, sehingga keseruan bertambah dengan turut sertanya seluruh anggota keluarga dari para pekerja PT. Indokarlo Perkasa.

Berbagai permainan sudah disiapkan oleh pihak panitia, bahkan permainan yang diikuti oleh hampir seluruh peserta Family Day juga diberikan hadiah-hadiah yang menarik. Dorrprize pun tidak ketinggalan dibagikan, sehingga menambah semarak acara Family Day kali ini.

Pos terkait