Dalam Persiapan Pendidikan Dasar, DPD Jamkeswatch Karawang Adakan Rapat Rutin

Karawang, KPonline – Sesuai dengan program kerja yang telah direncanakan oleh DPD Jamkeswatch Karawang yakni agenda Pendidikan Dasar bagi para relawan yang sekaligus sebagai upaya penambahan relawan baru yang memang menjadi target dari DPD Jamkeswatch Karawang.

Di hari rabu ini (22/2/23), DPD Jamkeswatch Karawang melakukan rapat rutin (Ratin) seperti biasanya, tetapi khusus di Ratin kali ini yang di bahas adalah fokus untuk persiapan pematangan agenda Pendidikan Dasar Jamkeswatch Karawang yang memang dalam waktu dekat akan dilaksanakan.

Bacaan Lainnya

Imanudin Yanuar, Selaku Sekretaris daerah (Setda) Jamkeswatch Karawang yang memimpin agenda Ratin kali ini, dimana beliau langsung memberikan waktu untuk Korda Jamkeswatch Syehudin untuk memberikan sambutannya.

Syehudin menyampaikan bahwa “Kita harus mempersiapkan segalanya demi suksesnya agenda pendidikan dasar ini baik dari segi teknis maupun faktor faktor pendukung lainnya”, begitu ujarnya.

Dalam Ratin inipun, Hendra Kurnia dari Bidang Pendidikan DPD Jamkeswatch Karawang selaku Ketua Panitia acara memaparkan mengenai jumlah peserta yang telah mendaftar dalam Pendidikan Dasar (Diksar) yang sampai saat ini telah mencapai 58 orang dari beberapa PUK yang tergabung dalam FSPMI. Beliau juga menyampaikan terkait budget serta teknis acara juga kesiapan perlengkapan untuk menunjang suksesnya acara.

Semua pengurus DPD Jamkeswatch beserta relawan lainnya diharapkan bisa turut andil karena dalam agenda ini rencananya akan ada beberapa narasumber yang akan mengisi acara yakni dari DPN Jamkeswatch, DPW Jamkeswatch Jawa Barat serta dari beberapa instansi yang telah diundang yaitu BPJS Kesehatan Karawang dan BPJS Ketenagakerjaan Karawang.

Pos terkait