Tari Rampak Gendang Membuka Rangkaian Acara Muscab 6 SPAMK-FSPMI Bekasi

Bandung, KPonline – Setelah sempat mundur setengah jam dari jadwal. Pukul 14.30 WIB, rangkaian acara Musyawarah Cabang (Muscab) SPAMK-FSPMI Kab/Kota Bekasi resmi dimulai.

Riden Hatam Aziz (Sekjen DPP FSPMI), Asmat Serum (Ketua KC FSPMI Karawang), Achmad Heriyanto (Ketua Umum PP SPAMK-FSPMI) beserta jajaran pengurus Pimpinan Pusat (PP), Furqon (Ketua PC SPAMK-FSPMI Bekasi) beserta jajaran perangkat PC SPAMK-FSPMI Bekasi, Pangkornas Garda Metal FSPMI Baris Silitonga dan perwakilan PUK SPAMK-FSPMI se-Kab/Kota Bekasi ikut hadir dalam agenda tersebut.

Bacaan Lainnya

Sebelum acara dimulai, peserta serta tamu undangan disuguhkan tontonan tari Rampak Gendang. Tari tersebut merupakan kesenian khas dari daerah Jawa Barat.

Sebanyak 4 (empat) orang penari tampak lincah menampilkan tariannya, diiringi dengan tepuk tangan peserta dan tamu undangan. Membuat suasana menjadi meriah.

Dalam sambutannya, Dedi Kurniadi (ketua panitia) mengucapkan terima-kasih kepada semua peserta yang sudah berkenan hadir dalam acara Muscab PC SPAMK-FSPMI Bekasi di Lembang, Bandung. Agenda ini rencananya akan berlangsung 13-14 Juli 2019.

“Kami atas nama panitia, saya pribadi selaku ketua panitia tidak mungkin bisa berdiri disini sendiri tanpa kerja keras kawan-kawan panitia. Kami selaku panitia mohon maaf atas segala kekurangan dan juga apabila ada hal yang kurang berkenan kepada peserta, maupun tamu undangan,” kata Dedi.

Acara Muscab PC SPAMK-FSPMI Kab/Kota Bekasi akan berlangsung pada Sabtu hingga Minggu, 13-14 Juli 2019 di Hotel Gumilang Regency, Lembang, Bandung, Jawa Barat.

Seminggu sebelumnya, Opening Ceremony SPAMK-FSPMI Bekasi resmi digelar di Hotel Sahid Jaya, Lippo Cikarang pada Sabtu (6/7/2019) dan Said Iqbal (Presiden FSPMI) serta Riden Hatam Aziz (Sekjen FSPMI) ikut hadir dalam kesempatan tersebut. (Ed)

Pos terkait