Profil Singkat Yayo Winaryo, Bacaleg Partai Buruh Kabupaten Bandung Barat

Bandung Barat, KPonline – Pengalaman sebagai aktivis pekerja/buruh yang sudah malang melintang selama bertahun-tahun, maka tak diragukan lagi ketika Yayo Winaryo maju menjadi Bakal Calon Anggota Legislatif Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (BACALEG DPRD) Kabupaten Bandung Barat periode 2024-2029.

Masyarakat Kabupaten Bandung Barat khususnya yang berada di Kecamatan Ngamprah, Kecamatan Padalarang dan Kecamatan Saguling, sebelum menentukan pilihannya tentu ingin mengenal terlebih dahulu sosok sang calon Anggota Legislatif.

Maka Yayo Winaryo beserta relawannya mencoba mengenalkan sekaligus menyampaikan hal-hal yang menyangkut rekam jejaknya.

Pria kelahiran Desa Kertajaya, Kecamatan Padalarang ini, saat ini tinggal di Kampung Cihaliwungwetan RT. 06 RW. 03, Desa Sukatani Kecamatan Ngamprah.

Ia adalah warga asli Bandung Barat. Selaku warga masyarakat pribumi asli, maka dapat dikatakan telah lama menetap di Kabupaten Bandung Barat.

Pada tahun 2002, ia menyunting seorang gadis asal Cihaliwungwetan sebagai pendamping hidupnya, yang bernama Wini Widia. Kemudian telah dikaruniai 3 (tiga) orang anak, yang pertama adalah Tias Anatasya (yang sedang menempuh pendidikan atau kuliah di Universitas Padjajaran (UNPAD) Jatinangor, lalu anak yang ke 2 (dua) bernama Dzaki Al Baihaqi (sedang menempuh pendidikan ilmu Agama Islam di Pesantren Miftahul Huda Al Musri’ pusat Cianjur) dan anak ke 3 (tiga) bersama Shanum Azkiya Nahda Muthmainna (yang saat ini baru akan masuk sekolah Madrasah Ibtidaiyah (MI) di Bandung Barat.

Pria yang di masa remajanya aktif di Karang Taruna dan Remaja Masjid ini, pernah aktif juga di Komite Pemuda Nasional Indonesia Kabupaten Bandung Barat (KNPI KBB).

Bahkan ia juga sekarang menjadi pengurus Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) di salah satu masjid di Kabupaten Bandung Barat serta aktif di pengajian-pengajian rutin (menghadiri, mengadakan dan mengisi pengajian sebagai pembaca maulid).

Selain itu di sela-sela libur dari aktifitas bekerjanya sebagai buruh pabrik, aktif juga di gerakan-gerakan sosial kemasyarakatan, maka tidak jarang dirinya ikut serta dalam memandikan, mengkafani, menyolatkan dan menguburkan jenazah jika ada yang meninggal dunia di lingkungan sekitarnya.

Di tingkat perusahaan Yayo winaryo juga pernah menjabat sebagai Ketua Pimpinan Unit Kerja Serikat Pekerja Logam Indonesia (PUK SPL-FSPMI) PT. Chitose Internasional Tbk yang beralamat di jalan industri Cimahi, Jawa Barat.

Selain itu ia juga adalah salah satu penggiat atau sedang mengembangkan salah satu jenis Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), yang di kelola secara bersama-sama.

Atas latar belakang yang ia miliki, maka dengan niat dan tekad yang kuat serta keinginan luhur, ia telah mendaftarkan diri sebagai bakal calon anggota legislatif (BACALEG) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten bandung barat pada ajang kontestasi pemilihan umum tahun 2024 mendatang.

Dalam daftar nama-nama BACALEG DPRD Kabupaten Bandung Barat, ia akan berjuang melalui Daerah Pemilihan (DAPIL) 1 yang meliputi Kecamatan Ngamprah, Padalarang, dan Saguling.

Sebagai tandem atau pasangan di Pileg nanti ia juga bekerjasama dengan Sabilar Rosyad (Bakal Calon Anggota Legislatif) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jawa Barat Dapil 3 (Kabupaten Bandung Barat) dan Yudo Kusumo Wardani (Bakal Calon Anggota Legislatif) Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) Dapil 2 yang meliputi Kabupaten Bandung dan Kabupaten Bandung Barat.

Ia berharap setelah masyarakat mengenal dan mengetahui rekam jejaknya, mereka dapat menentukan pilihan terbaiknya di pemilu 2024 nanti, yang tak lain adalah untuk keberlangsungan dan kesejahteraan masyarakat khususnya di Bandung Barat. (Drey)