Mojokerto, KPonline – Dalam rangka memeriahkan hari ulang tahun FSPMI yang ke- 26 Tahun, Pimpinan Unit Kerja Serikat Pekerja Elektronik Elektrik Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (PUK SPEE FSPMI) PT. Cort Indonesia agendakan Senam bersama dan Potong tumpeng.
Acara ini di ikuti oleh puluhan anggota perempuan dari PUK SPEE FSPMI PT. Cort indonesia atau Srikandi Cort dan Perwakilan perempuan dari SPAI FSPMI Mojokerto.
Dengan melakukan senam sehat bersama, selain badan menjadi sehat, pikiran fresh dan menjaga produktivitas, tali silaturahmi juga akan terjalin baik antar anggota. Adapun potong tumpeng merupakan bentuk rasa syukur kepada Allah SWT atas pencapaian perjuangan organisasi.
Kegiatan berlangsung pada Sabtu, 08 Februari 2025 bertempat di Alun-alun Mojo Kepuh Park, Desa. Sedati, Kecamatan Ngoro, Kabupaten Mojokerto,
Turut hadir tamu undangan diantaranya, Ketua Konsulat Cabang FSPMI Mojokerto, Ardian Safendra, Ketua Pimpinan Cabang SPEE FSPMI Mojokerto, Abdul Wahab, Ketua Pimpinan Cabang SPAI FSPMI Mojokerto, Eka Hernawati, S.H., M.H., Pengurus DPW FSPMI Jawa Timur, Khoirul Anam, Jajaran pengurus PUK, Garda Metal serta Anggota PUK SPEE FSPMI PT. Cort Indonesia.
Ketua PUK SPEE FSPMI PT. Cort Indonesia, Nur Kholis dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat ulang tahun FSPMI dan ucapan rasa terimakasih kepada seluruh anggota yang sudah ikut serta memeriahkan acara tersebut.
“Dengan senam bersama ini semoga kawan-kawan di berikan kesehatan jasmani dan rohani, dan kawan-kawan yang belum hadir bisa segera bergabung sehingga sesuai harapan kami acara ini akan berjalan dengan lancar dan sukses,” ucap Nur Kholis.
Dilanjut sambutan Ketua Konsulat Cabang FSPMI Mojokerto, Ardian Safendra menyampaikan rasa terimakasih kepada Garda Metal FSPMI Cort yang selalu support dalam setiap kegiatan organisasi dalam internal maupun kegiatan eksternal.
“Semoga acara berjalan sukses dan tak lupa saya ucapkan selamat atas keberhasilan PUK FSPMI Cort bisa menjalankan UMSK di tahun 2025, tetap semangat kawan-kawan dan konsisten dalam menghadapi perjuangan kedepan semoga selalu di berikan kemudahan,” pesan Ardian sebelum menutup sambutan.
Acara di mulai tepat pukul 07.00 WIB dengan senam bersama, anggota terlihat senang dan semangat mengikuti senam, dan acara di tutup dengan Do’a dan potong tumpeng, besar harapannya di tahun depan semoga semakin meriah dan semakin banyak anggota mengikuti kegiatan seperti ini.
(Khoirudin)