Manajemen dan PUK SPL FSPMI PT. JFE Shoji Steel Indonesia Sepakati Upah 2022

Bekasi, KPonline – Setelah melakukan perundingan sebanyak 3 kali dan lobi-lobi sebanyak 7 kali akhirnya manajemen dan PUK SPL FSPMI PT. JFE Shoji Steel Indonesia yang beralamat di Kawasan Industri MM2100 Cikarang Barat Bekasi, Senin (23/5/2022) bersepakat terkait kenaikan upah 2022.

Tim perunding PUK SPL FSPMI PT.JFE Shoji Steel indonesia terdiri dari Supryanto (ketua)
Murphy (Sekretaris), Aris Triyanto (Advokasi)
Dalimun (wakil sekretaris), sementara tim perunding manajemen antara lain Kato San (presiden direktur), Furuta San(wakil presiden direktur), Reinaldi dan Susi Widiastuti Ningrum

Informasi yang diterima koran perdjoeangan, Selasa (24/5/2022) antara manajemen dan serikat pekerja bersepakat bahwa :
1. Kenaikan upah terhitung bulan Januari 2022
2. Rapel kenaikan upah selama 5 bulan Januari – Mei 2022 termasuk selisih THR tahun 2022.

Kenaikan upah 2022 disepakati untuk pekerja diatas 1 tahun naik sebesar 3,27%, sementara untuk pekerja tetap naik sebesar 5%, selain itu ada kenaikan tunjangan keluarga masing-masing Rp.10.000 dari nilai sebelumnya serta ada penilaian atau evaluasi berkisar dari Rp.30.000 hingga Rp. 120.000 dan tunjangan masa kerja Rp. 4.500/tahun.

Supriyanto selaku ketua Serikat Pekerja kepada media perdjoeangan mengatakan bahwa tim hanya berunding formal sebanyak 3 kali, selebihnya dilakukan lobi-lobi.

“Alhamdulillah pencapaian ini adalah hasil dari do’a dan dukungan dari seluruh anggota, pengurus serikat pekerja yang senantiasa berjuang bersama-sama demi menjaga kekompakan dan gairah dalam berserikat,” katanya.

Lebih lanjut Supriyanto mengatakan dengan demikian sehingga tumbuh energi-energi positif yang menghadirkan pemikir-pemikir baru dan ide-ide baru yang membuat kepengurusan serikat pekerja PUK SPL FSPMI PT.JFE Shoji Steel Indonesia tersuport.

“Baik dari segi data, informasi, militansi dan hubungan industrial yang baik, sehingga membuat perundingan ini memiliki arah tujuan yang jelas dan realistis. Harapan kami pencapaian ini akan menjadi keberkahan dan semangat kedepan untuk hasil yang lebih baik lagi. Aamiin,” harapnya.

Di tempat berbeda Sekretaris PUK Murphy menyatakan bersyukur atas perjuangan yang alhirnya membuahkan hasil.

“Alhamdulillah dari perjuangan dan kegigihan dalam lobi-lobi akhirnya membuahkan hasil, karena kenaikan upah bagi kami adalah urat nadi kaum buruh dan harus serius dalam memperjuangkannya. Karena kita yakin proses itu tak akan mengkhianati hasil,” ungkap Murphy.