Cerdas Advokasi Cerminan Serikat Pekerja Kuat

Cerdas Advokasi Cerminan Serikat Pekerja Kuat

Semarang, KPonline – Sebagai salah satu cara untuk mencerdaskan anggotanya terutama dalam bidang advokasi, Pimpinan Cabang Serikat Pekerja Aneka Industri Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (PC SPAI FSPMI) Kota Semarang menggelar Pendidikan Advokasi Dasar Serikat Pekerja pada hari Sabtu (23/11/2019), di Hotel Siliwangi yang beralamat di Jl. Mgr Soegiyopranoto, Semarang.

Tampak hadir dalam agenda tersebut beberapa perangkat dari Pimpinan Pusat Serikat Pekerja Aneka Industri Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (PP SPAI FSPMI) antara lain Koco Prasetyo dari bidang IV PP SPAI FSPMI, Hanifah selaku Bendahara PP SPAI FSPMI, dan Reni Yulistina dari bidang perempuan PP SPAI FSPMI.

Mengambil Tema “Cerdas Advokasi Cerminan Serikat Pekerja Kuat,” Pendidikan Advokasi Dasar yang berlangsung selama sehari ini dibagi menjadi 2 sesi yaitu Teori dan Praktek dan diikuti oleh perwakilan PUK-PUK yang ada di Semarang, Jepara dan Pati, dibuka secara resmi oleh M. Nurfahroji, SH selaku Bidang II PP SPAI FSPMI.

Dalam sambutannya ia mengatakan bahwa pendidikan ini secara khusus diberikan kepada anggota FSPMI yang ada di Jawa Tengah, mengingat banyaknya kasus yang menimpa anggota terutama masalah normatif. Dan ia juga berharap agar peserta yang hadir pada Pendidikan Advokasi Dasar ini nantinya juga orang-orang yang sama ketika nanti diadakan Pendidikan Lanjutan maupun Paralegal.

“Saya minta kepada panitia agar kedepannya juga orang yang sama ketika ada Pendidikan Lanjutan maupun Paralegal. Karena ketiganya adalah pendidikan yang berkesinambungan,” ucapnya.

Bacaan Lainnya

Ulfatul Khasanah selaku perwakilan dari PC SPAI FSPMIĀ  juga menyampaikan pesannya kepada para peserta. Ia mengharapkan agar peserta dapat mengambil ilmu yang diberikan oleh pemateri dan dapat mengimplementasikannya.

“Kami berharap agar kawan-kawan bisa mengambil manfaat dari ilmu yang diberikan oleh pemateri dan dapat diimplementasikan minimal kepada diri sendiri,” paparnya.

Harapannya lebih lanjut khususnya kepada bidang Advokasi masing-masing PUK agar dapat menularkan ilmunya kepada anggota yang lainnya.

Para peserta pun mengikuti satu demi satu materi yang disampaikan oleh Koco Prasetyo dan M. Nurfahroji dengan serius, mengingat Pendidikan Advokasi Dasar ini adalah bagian yang terpenting dalam upaya pembelaan maupun pendampingan bagi anggota yang sedang atau mungkin terkena masalah hubungan industrial dengan perusahaan masing-masing. (sup)