Vice Presiden FSPMI Herlina, Menjadi Pengisi Seminar Profesi Hukum Universitas Internasional Batam

Batam,KPonline – Comparative Law Student Asociate (COLSA) Himpunan Mahasiswa Program Studi Ilmu Hukum, Fakultas Hukum Universitas Internasional Batam (UIB) hari ini (5/4/2018) menyelenggarakan seminar di kampus UIB, Aula gedung B Lantai 1.

Seminar yang bertema: “SEMINAR PROFESI HUKUM 2018” ini membahas tentang Penerapan Hukum Ketenagakerjaan dalam Profesi Hukum di bidang Industrial. Yang dihadiri empat orang narasumber, yaitu Suhadmadi,SH. S.E, Al Hujjah Pohan,S.H, Rudi Syakirti,S.H dan Herlina, S.E.

Dalam kesempatan ini Rudi Syakirti, S.H,MH selaku Kepala Dinas Tenaga Kerja Kota Batam menyampaikan banyak kasus perselisihan antara Pekerja dengan Pengusaha berakhir di mediasi, namun ada juga yang berlanjut ke Pengadilan Hubungan Industrial (PHI) dan bahkan sampai ke tingkat kasasi.

Sementara Herlina, S.E selaku Vice President DPP FSPMI juga mendapatkan kesempatan untuk menyampaikan materi, dirinya menyampaikan tentang alasan Serikat Pekerja melakukan unjuk rasa. Buruh melakukan unjuk rasa di karenakan menuntut hak. Namun tidak serta merta melakukan itu sebelum di lakukan tahapan sebelumnya. Di organisasi FSPMI ada yang namanya konsep, lobi dan aksi.

Suhadmadi, S.H. S.E  yang juga Hakim AD HOC Tanjung Pinang menjabarkan permasalahan permasalahan yang sering di hadapi tentang masalah ketenagakerjaan dan jalannya proses sidang PHI hingga selesainya sebuah permasalahan yang di amini oleh Pohan, Advocat dari Apindo yang menambahkan bahwa hampir 80 persen masalah perburuhan di Kepri berasal dari pulau Batam. (Nurul Azhar)