Rakercab 1 PC SPAMK FSPMI DKI Jakarta, Winarso: Jangan Alergi Kritik

Anyer, KPonline – Agenda Rapat Kerja Pimpinan Cabang Serikat Pekerja Automotif Mesin dan Komponen Serikat Pekerja Metal Indonesia (Rakercab PC SPAMK FSPMI) yang pertama selama 2 hari, 27-28 Oktober 2022. Dengan mengangkat tema besar ‘Berubah Atau Punah’ acara ini digelar di Jayakarta Villas Resort, Anyer, Banten.

Hadir sebagai tamu undangan Presiden FSPMI, Riden Hatam Aziz, Ketua Umum PP SPAMK FSPMI, Furqon, Ketua DPW FSPMI DKI Jakarta, Winarso, Vice Presiden bidang aksi, Edi Kuntjoro. Hadir juga Pangkornas Garda Metal, Supriyadi Pyong, Seknas Garda Metal, Isnaini Marzuki beserta jajaran pengurus Garda Metal Nasional.

Bacaan Lainnya

Dalam sambutannya, ketua DPW FSPMI DKI Jakarta, Winarso menyampaikan pesan perjuangan. Kembali mengingatkan posisi masing-masing di organisasi mempunyai peranan penting. Apapun peran yang diberikan kepada kita baik sebagai ketua DPW FSPMI DKI, sebagai ketua PC SPA, sebagai Ketua Umum SPA, sebagai Presiden Serikat pekerja pun sebagai anggota biasa sama sama mempunyai peran penting. Oleh karenanya sebagai orang yang diberikan amanah sebagai pemimpin dalam organisasi gerakan, sebaiknya tidak alergi dan anti kritik. Terima dengan lapang dada sebagai pembelajaran dan perbaikan ke depan untuk organisasi lebih baik lagi.

Tak lupa Winarso juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan dukungan untuk terselenggaranya kegiatan Rakercab SPAMK FSPMI DKI Jakarta ini. Juga menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh tamu undangan yang telah hadir menyempatkan waktu dalam kegiatan organisasi ini.

Perlu diketahui, Rakercab kali ini dibuka secara langsung oleh Ketua Umum PP SPAMK FSPMI, Furqon dan ditutup secara resmi oleh Sekretaris Umum PP SPAMK FSPMI, Ranto Afrianto.

Berikut adalah hasil rekomendasi yang disepakati dalam forum resmi ini:

1. Penguatan advokasi dan pendidikan,

2. Penguatan PKB di masing-masing PUK,

3. Penambahan jumlah anggota dan jumlah PUK,

4. Dukungan hasil kongres dan Munas yaitu Konsep Lobi Aksi dan Politik melalui Partai Buruh,

5. Pendidikan swadaya,

6. Penambahan jumlah PUK minimal 2 per tahun,
7. Melaksanakan hasil Rakernas SPAMK FSPMI,

8. Terkait kondisi personalia di kepengurusan PC SPAMK FSPMI DKI Jakarta akan ditindaklanjuti dalam rapat rutin.

Pos terkait