Konsolidasi Akbar PUK SPAI FSPMI PT Matsuoka Industri Indonesia

Subang, KPonline – Hari ini minggu, 07 Januari 2023 bertempat di PT Matsuoka Industri Indonesia ( PT MII ) jalan raya Pantura ciberes patokbeusi kabupaten Subang, PUK SPAI FSPMI PT Matsuoka Industries Indonesia ( PUK SPAI FSPMI PT MII ) mengadakan kegiatan Konsolidasi Akbar, dengan tema

” Meraut masa depan yang berkualitas dan berjuang bersama dengan calon legislatif Partai Buruh ”

Nampak hadir dalam acara Konsolidasi Akbar tersebut, Asep Kahdar mewakili Konsulat Cabang FSPMI Subang, Dedi Supianto ketua PC SPAI FSPMI Subang, dan jajaran nya, Ujang Eman Pangkorda Garda Metal Subang bersama jajaran nya, dan perwakilan PUK SPA FSPMI se-Kabupaten Subang , Dadan Herawan Caleg DPRD Subang dari Partai Buruh dengan nomor urut 1 Dapil 4 Ciasem, Blanakan, Patok beusi dan turut hadir pula salah satu Pimpinan Pusat SPA FSPMI ,Abdul Bais SH yang juga caleg DPR RI dari Partai Buruh dengan nomor urut 1 Dapil 7 Bekasi, Karawang, Purwakarta, dan tentunya anggota PUK SPAI FSPMI PT MII

Acara konsolidasi akbar dimulai dengan mengucap Basmallah bersama sama, dan di lanjutkan menyanyikan lagu Indonesia raya, dan di susul dengan mars FSPMI, dan acara di lanjutkan dengan sambutan dari Edi Sopian ketua PUK SPAI FSPMI PT Matsuoka Industries Indonesia, Dedi Supianto, Asep Kahdar, dan Abdul Bais SH,

Dalam sambutan nya Dedi Supianto menyampaikan beberapa hal terkait keberadaan PUK SPAI FSPMI PT MII yang baru di bentuk, di antara nya tentang AD/ART SPAI FSPMI yg memuat hak dan kewajiban, dan tentang penting nya kepatuhan pembayaran dana Check Of System ( cos ), Sementara Asep Kahdar menyampaikan perihal keberadaan serikat pekerja dari perspektif organisasi ,

Yang mana di sampaikan bahwa serikat pekerja adalah organisasi, yang mana pengertian nya adalah kerja sama dua orang lebih dalam satu wadah untuk mencapai tujuan bersama, dan hal itu selaras dengan pergerakan serikat pekerja, FSPMI Subang yang mana selalu bergerak bersama sama dengan anggota nya dengan menggunakan Konsep Loby dan Aksi untuk mencapai tujuan seperti menuntut kenaikan upah buruh yang layak di kabupaten Subang.

Adapun Abdul bais SH, dalam kesempatan sambutan nya menyampaikan pesan diantaranya mengenai permasalahan buruh yang terjadi di Indonesia dimana keberadaan buruh selama sepuluh tahun ini hak hak nya selalu di rampas dan di kebiri oleh pengusaha, dari mulai masalah upah yang kenaikan nya sangat di batasi, masalah status pekerja yang di out sourching kan, sampai UU omnibuslaw cipta kerja yang sangat menyengsarakan kaum buruh di Indonesia.

 

Di sampaikan juga oleh Abdul bais SH, bahwa lahir nya Partai Buruh adalah sarana politik buruh Indonesia untuk menolak atau membatal kan UU OmnibusLaw cipta kerja, dan untuk itu dalam agenda Rapat Akbar di haruskan kepada pengurus dan anggota PUK SPAI FSPMI PT MII dan anggota FSPMI dimana pun untuk mendukung Partai Buruh di Pemilu 14 Februari 2024 dengan cara memilih caleg dari Partai Buruh dan juga harus bersedia menjadi mejadi relawan dan saksi caleg dari Partai Buruh, karena semua itu sudah diputuskan dalam rapat pimpinan FSPMI dan rakernas PP SPA FSPMI di Bogor, pada bulan Desember 2023.

” Sangat ironis jika ada buruh, pekerja di Subang khusus nya , umum nya Indonesia tidak memilih Partai buruh dan caleg Partai Buruh, karena hanya Partai Buruh lah yang konsen memperjuangkan kesejahteraan buruh, dan hanya Partai buruh lah yang terang terangan dan menolak dengan tegas undang undang OmnibusLaw cipta kerja yang tidak memberikan kepastian hukum dan kepastian akan kesejahteraan buruh, dan itu arti nya menghianiti diri nya sendiri jika memilih partai selain partai buruh ,yang nota bene adalah pencetus UU Omnibuslaw cipta kerja ”

Setelah acara sambutan selesai Rapat Akbar di lanjutkan dengan sesi tanya jawab anggota PUK SPAI FSPMI PT MII dengan Dedi Supianto ketua pimpinan cabang SPAI FSPMI, Dadan Herawan wakil bidang IV PC SPAI FSPMI Subang yang juga merupakan caleg DPRD Subang dari Partai Buruh nomor urut 1 dapil 4 Ciasem,Blanakan, Patok beusi.

Beberapa pertanyaan yang sempat di ajukan anggota diantara nya perihal masalah jam kerja lembur dan perhitungan hak yang di dapat oleh pekerja, tentang pekerja all in, tentang PPH 21 dan tentang tata cara atau langkah langkah yang harus di lakukan untuk penyelesaian perselisihan dengan perusahaan.

Tepat pukul 14.00 wib, Bahar Cibi sekretaris Pimpinan Cabang SPAI FSPMI Subang setelah menyampaikan pendapat nya tentang penting nya melaksanakan kewajiban buruh memilih caleg dari partai buruh di pemilu 2024 nanti, acara Konsolidasi Akbar di tutup dengan doa yang di pimpinan oleh Mamun Soleh ketua PUK SPAI FSPMI PT Budi Makmur Perkasa.

KONTRIBUTOR SUBANG

Penulis : AapKasep
Fhoto. : Wiwit Prasetya