Cetak Juru Didik, FSPMI Jawa Tengah Gelar Training of Trainers

Semarang, KPonline – Sebagai upaya untuk menyiapkan juru didik yang handal, FSPMI menyelenggarakan pendidikan Training of Trainers (ToT) di Semarang. Pelatihan ini diselenggarakan di Hotel Muria, tanggal 22 hingga 23 Oktober 2016.

FSPMI memiliki kurikum yang sudah tertata, mulai dari Pendidikan Dasar, Pendidikan Lanjutan, hingga Pendidikan Spesialis.

Bacaan Lainnya

Karena itu, terbentuknya Pimpinan Cabang SPAMK FSPMI Kota Semarang, dirasa perlu untuk melatih juru didik. Diharapkan, setiap juru didik ini bisa memberikan pelatihan kepada anggota, sehingga akan semakin banyak kader yang memiliki pemahaman yang baik tentang serikat pekerja, yang pada akhirnya siap berpartisipasi dalam setiap kegiatan organisasi.

“Ini adalah pendidikan pertama dari program PC FSPMI SPAMK Kota Semarang. Harapannya untuk menciptakan calon-calon trainer yang dapat menyampaikan pesan dan nilai-nilai perjuangan organisasi kepada anggota,” ujar DPW FSPMI Jawa Tengah Aulia Hakim.

Menurut Hakim, saat ini di Semarang masih minim sosok trainer. Karena itu, melalui kegiatan ini, diharapkan bisa menjadi tonggak kebangkitan perjuangan buruh Jawa Tengah. (*)

Kontributor: Eko Martiko

Pos terkait