Terjadi Pertemuan, Rencana Aksi Unjuk Rasa di PT. Minebea Access Solutions Indonesia Ditunda

Terjadi Pertemuan, Rencana Aksi Unjuk Rasa di PT. Minebea Access Solutions Indonesia Ditunda

Bekasi, KPonline – Rencana Aksi Solidaritas Unjuk Rasa di PT. Minebea Access Solutions Indonesia yang beralamat di Kawasan Industri MM 2100, Jl. Irian Blok NN No.1, Jatiwangi, Kecamatan Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi ditunda. Hal ini karena diinformasikan terjadi pertemuan antara PUK SPAMK FSPMI dengan Manajemen PT. Minebea Access Solutions Indonesia.

Sebelumnya aksi solidaritas unjuk rasa akan di gelar selama satu Minggu terhitung Senin – Jum’at ( 27 – 31 Mei 2024), berdasarkan surat KC FSPMI Bekasi No : 051/SPA/KC FSPMI/Bks/V/2024 tentang Instruksi Aksi Solidaritas Unjuk Rasa tertanggal 25 Mei 2024 yang lalu.

Ketua PC SPAMK FSPMI Bekasi Suparno, S.H. saat dikonfirmasi koran perdjoeangan mengiyakan bahwa rencana aksi unjuk rasa tersebut ditunda. “Benar, kami menunda aksi solidaritas unjuk rasa karena terjadi pertemuan antara serikat pekerja dan manajemen PT.Menebea untuk menyelesaikan permasalahan tersebut,” kata Suparno.

Pun demikian bidang organisasi PC SPAMK FSPMI, Samsul Arifin, melalui WhatsApp group menginformasikan bahwa aksi solidaritas unjuk rasa ditunda.

“Sehubungan sedang dilakukan upaya pertemuan oleh PUK Minebea dengan Manajemen, maka dengan ini Aksi Unjuk Rasa di PT. Minebea Access Solutions Indonesia ditunda sampai waktu yang ditentukan lebih lanjut. Mohon untuk tunggu instruksi selanjutnya, tetap semangat,” tulisnya. (Yanto)