PUK SPAI FSPMI PT. TTLC NASMOCO TRANSPORT Bersama Manajemen Tanda Tangani Perjanjian Kerja Bersama ke IV

PUK SPAI FSPMI PT. TTLC NASMOCO TRANSPORT Bersama Manajemen Tanda Tangani Perjanjian Kerja Bersama ke IV

Bekasi, KPonline – Bertempat di Lombok meeting room, Jl. Irian V blok kk 8, kawasan industri MM2100, PUK SPAI FSPMI PT. TTLC Nasmoco Transport  dan manajeman PT. TTLC Nasmoco Transport melaksanakan agenda penandatanganan Perjanjian Kerja Bersama (PKB) IV periode 2022 – 2024 pada Jum’at (30/09/2022).

Dihadiri oleh ketua PUK Sudibyo dan tim perunding PUK Samsul MK, Yana Mulyana, Rosid, Yudi Santoso dan Hermawan sementara dari pihak manajemen dihadiri oleh presiden direktur Akio  Zaitoku, Manager Corporate Harin Kurniawan, Manager operasional Sabar Mangasi Napitupulu, Manager operasional Risky Maikel Abinere dan Manager Reguler Sigit Wasit Prasetya.

Dalam sambutannya Akio Zaitoku mengucapkan terima kasih kepada team perunding PKB dan seluruh jajaran PUK yang telah melaksanakan  proses perundingan PKB IV selama kurang lebih dua bulan ini.

Demikian juga dengan Harin Kurniawan yang menyatakan perundingan PKB telah berjalan dengan baik.

“Alhamdulillah proses perundingan PKB tidak mengalami kendala yang berarti sehingga berjalan dengan baik dan lancar, kita sudah sama – sama berusaha dan sepakat agar PKB IV ini lebih baik,” ungkapnya.

Sementara Sudibyo menyapaikan agar PKB yang diepakati bersama ini segera disosialisasikan.

“Terimakasih kepada Akio Zaitoku san, kepada Bapak Harin, kepada bapak Risky, bapak Sigit dan Ibu Lia serta kawan-kawan dari serikat pekerja sehingga atas kerjasama yang baik PKB ini dapat selesai dengan kwalitas yang lebih baik dari sebelumnya dan tanpa Omnibuslaw,” kata Sudibyo.

“Tentunya saya berharap PKB ini dapat menjadi landasan untuk menjalankan dan menjaga hubungan industrial yang lebih baik dan lebih harmonis, setelah ini segera di sosialisasikan ke semua pekerja dan sama sama komitmen untuk mentaati dan menjalankan isi PKB ini,” pungkas Dibyo.

Penulis : Yana Mulyana