Pembubaran Panitia Halal Bihalal Sekaligus Penyerahan Seragam Karang Taruna Unit RW 08 Asri Pratama

Pembubaran Panitia Halal Bihalal Sekaligus Penyerahan Seragam Karang Taruna Unit RW 08 Asri Pratama

Bekasi, KPonline – Bertempat di Raja Sambal Puja Rasa yang beralamat di Jl. K.H. Ma’mun Nawawi, Desa Sukasari, Kecamatan Serang Baru, Kabupaten Bekasi pada Jum’at, 3 Mei 2024 pengurus RW08 Asri Pratama dilakukan pembubaran panitia Halal Bihalal tahun 2024.

Hadir dalam acara tersebut pengurus RW.08 Asri Pratama, Pengurus RT, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, kader posyandu Nusa Indah VIII, tim tibum libur lebaran, karang taruna dan lainnya.

Acara diawali dengan makan malam bersama dengan menu sesuai pesanan masing-masing peserta. Usai makan ketua RW.08 Asri Pratama, Agus Permana, S.H., M.Si menyampaikan beberapa hal selain pembubaran panitia halal bihalal, diantaranya :

1. Kunjungan tim dari Astra ke posyandu Nusa Indah VIII
2. Penyerahan seragam karang taruna RW.08 Asri Pratama
3. Rencana foging

Untuk kunjungan tim astra agar dipersiapkan penyambutan maka diminta perwakilan pengurus RW.08 Asri Pratama, pengurus RT, posyandu Nusa Indah VIII, karang taruna, tim bank sampah, perwakilan koperasi Aspratera.

“Kunjungan tim astra dalam rangka kampung berseri astra, maka kita sambut untuk program tersebut,” Agus Permana selaku Ketua RW 08.

Lebih lanjut Agus Permana berpesan kepada karang taruna untuk bisa menjaga diri, belajar yang baik agar membagakan orangtua, keluarga dan lingkungan. “Kalian generasi penerus harus bisa memberikan yang terbaik untuk lingkungan,” pungkasnya.

Acara diakhiri dengan do’a yang dipimpin oleh K.H.Ismet Saputra dan dilanjutkan dengan ramah tamah & karaoke bersama. (Yanto)