Obon dan Kepedulian Sosial

Bekasi, KPonline – Jika sudah berhubungan dengan bencana atau berbagai peristiwa yang menyayat rasa kemanusiaan, Obon Tabroni sangat peka. Jiwa solidaritasnya yang tinggi, membuatnya cepat tergerak. Tak menunggu lama.

Sebagai contoh. Hanya beberapa jam pasca bencana di Garut, Obon cepat mengambil tindakan. Melalui akun media sosialnya, dia menulis, “Gerak lagi yu, kita pernah kerja bareng di bencana gempa padang, longsor ciwidey, gempa bantul, letusan merapi. hari ini garut memanggil, tapi jangan banyak orang yang ikut ini bukan tour dan lingkup sebaran area bencana tidak luas, ane berangkat besok jam 15:00. Relawan OBAMA jangan bawa simbol politik , kita datang sebagai sesama manusia.”

Bacaan Lainnya

Seruannya bersambut. Hanya dalam waktu beberapa jam, banyak orang mengumpulkan bantuan untuk Garut. Bahkan Obon harus menunda keberangkatan menjadi pukul 19.00 untuk memberi kesempatan bagi yang hendak memberikan bantuan.

“Alhamdulillah, relawan bisa mengumpulkan bantuan dengan cepat. Kami akan antarkan bantuan ini langsung ke lokasi bencana. Semoga bisa membantu masyarakat Garut yang menjadi korban,” kata Obon.

Semalam, dia memimpin langsung rombongan ke Garut untuk mengirimkan bantuan dan relawannya ke lokasi bencana.

Ini bukan yang pertama bagi Obon Tabroni. Jauh sebelumnya, dia pernah memimpin tim pemberi bantuan dalam bencana gempa Padang, longsor Ciwidey, gempa Bantul dan letusan Merapi. Bukan untuk pencitraan atas pencalonannya sebagai Bupati Bekasi.

Apa yang dilakukan Obon melampaui Bekasi. Sebab kemanusiaan memang tidak mengenal sekat. (*)

Kontributor: Kascey

Foto: Adie Bachtiar

Pos terkait