Mimpi Seorang Calon Legislatif DPR RI

Bekasi, KPonline – Setelah 14 Februari 2024 nanti, Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) melalui salah satu pilar yang bergerak dibidang ekonomi dimiliki FSPMI yaitu Induk Koperasi Metal Indonesia (INKOPBUMI) akan mendirikan perusahaan yang bergerak dalam bidang GENERAL TRADING, dimana perusahaan tersebut nantinya dimiliki oleh seluruh anggota dan para pekerjanya.

Untuk seluruh kawan-kawan yang sudah ter-PHK, bersiap siaplah untuk kembali mempunyai pekerjaan dan penghasilan sekaligus menjadi bagian pemilik perusahaan (Worker Is Owner).

Karena setelah pesta Demokrasi (14/2), semua akan kembali dengan rutinitas, kesibukannya masing-masing, yang bekerja di Perusahaan-perusahaan mapan akan semakin memperlihatkan kemapanannya.

Sementara yang bekerja di Perusahaan-perusahaan kecil apalagi yang tidak mempunyai brand akan terus berjuang bagaimana agar bisa mempertahankan tentang yang normatif, lalu yang berhasil menjadi anggota legislatif DPRD Kabupaten/Kota, DPRD Provinsi, DPD, DPR RI tentunya juga akan dengan kesibukannya sebagai anggota legislatif, dan yang telah ter-PHK harus berjuang sendirian untuk bisa bekerja dan mendapatkan penghasilan meski hanya pekerjaan dan penghasilan ala kadarnya yang penting bisa makan hari ini.

Dan yang akan saya lakukan untuk mewujudkan mimpi itu, sebagai anggota FSPMI, pekerja, dan serikat pekerja yang mempunyai Perusahaan-perusahaan bersama, menciptakan lapangan pekerjaan bersama, menolong meringankan bersama, dan belajar bersama.

“Haram hukumnya jika masih ada serikat pekerja tapi ada anggotanya yang sudah ter-PHK kondisi kehidupan sosial ekonominya banyak yang terpuruk,” jelas Henut, pria kelahiran Boyolali, yang ditugaskan oleh organisasi sebagai Caleg DPR RI Dapil Jawa Barat 2 (Kabupaten Bandung dan Bandung Barat) dari Partai Buruh dengan No urut 8 ini. (Yachubus)