Menciptakan Pemimpin Buruh yang Bermartabat dan Militan

Bogor, KPonline – Pimpinan Pusat Serikat Pekerja Elektronik Elektrik Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (PP SPEE FSPMI) menyelenggarakan Pendidikan Leadership di Alun-Alun Hotel Gumati, Bogor.

Acara di selenggarakan selama 3 (tiga) hari, sejak tanggal 8 hingga 10 Desember 2018.

Bacaan Lainnya

Acara ini di hadiri oleh 18 peserta dari beberapa daerah perwakilan dari PUK SPA SPEE FSPMI. Tiga orang tutor yang berpengalaman dan profesional yaitu Ismail Rifa’i dari Direktorat Pendidikan Pimpinan Pusat SPEE FSPMI, Suherman dari Ketua Bidang Pendidikan Pimpinan Pusat SPEE FSPMI, dan Hapsari Wakil Sekretaris Bidang Pendidikan Pimpinan Pusat SPEE FSPMI.

Acara di buka oleh Slamet Riyadi selaku Sekretaris Umum Pimpinan Pusat Elektronik Elektrik Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (PP SPEE – FSPMI).

“Untuk pendidikan leadership kali ini lebih di fokuskan pada perempuan, karena agar terciptanya kader-kader baru perempuan FSPMI di bidang pendidikan dan bidang lainnya, walaupun untuk saat ini masih belum bisa dimaksimalkan jumlah peserta dari perempuannya,” ujar Slamet saat membuka acara.

Dia berharap kepada perempuan FSPMI, bukan hanya fokus di bidang perempuan.

“Perempuan harus bisa meningkatkan keterlibatan dalam setiap pergerakan organisasi di tingkat pimpinan unit kerja (PUK), cabang, ataupun pusat,” tambahnya.

Sesuai dengan teks line atau tema nya, Pendidikan Leadership ini diadakan dengan tujuan untuk menciptakan pemimpin buruh yang bermartabat dan militan. (Ayu)

Pos terkait