DKM Nurul Iman Santuni Anak Yatim dan Dhuafa

Bekasi, KPonline – Memasuki puasa hari ke – 20 bulan Ramadan 1445 H, DKM Nurul Iman yang beralamat di Perum Mega Regency Blok M, Serang Baru, Kab. Bekasi kembali mengadakan agenda tahunan yaitu Santunan Yatim & Dhuafa pada Minggu (31/03/2024).

Dalam santunan tersebut menurut M. Rohmat selaku ketua DKM Nurul Iman yang juga sebagai Sekretaris di PUK SPAI FSPMI PT. Sari Enesis sempat memberi keterangan kepada Media Perdjoeangan.

“Alhamdulillah, kami sebelumnya galang dana yang bersumber dari PUK-PUK FSPMI, DKM-DKM di lingkungan perusahan, dari masyarakat umum juga mendapatkan tambahan dari Baznas Kabupaten Bekasi. Total yang terkumpul sumbangan untuk kegiatan santunan yang kami selenggarakan sebesar Rp. 32.030.000,” ujarnya.

Menurut Ani Royani selaku ketua Panitia Santunan Yatim dan Dhuafa, total santunan yang telah dibagikan yaitu sebanyak 208 paket parcel dan uang tunai. Semua yatim dan dhuafa yang dipilih memang berdomisili di Perumahan Mega Regency. Kebanyakan dari anak yatim orangtuanya dari kalangan buruh, bahkan ada juga anak dari anggota FSPMI yang telah meninggal dunia.

Pada hari sebelumnya juga DKM Nurul Iman mengadakan Nuzulul Qur’an pada Sabtu (30/03/2024) dan buka puasa bersama warga Blok M Mega Regency. Acara Nuzulul Qur’an diisi hadroh oleh anak-anak dari DKM Nurul Iman, dan ceramah sebelum datang waktu berbuka puasa yang diisi oleh Kyai Muhidin Al Bantani MA. Dalam isi ceramahnya banyak memberi pesan dakwah tapi dengan cara penuh humor, hingga yang hadir dibuat tertawa.

Tim Panitia Santunan Yatim dan Dhuafa yang kebanyakan ibu-ibu warga Blok M Mega Regency terlihat kompak selama 2 hari adakan kegiatan Nuzulul Qur’an dan Santunan Yatim/dhuafa tersebut.

Salah satu panitia juga sempat berucap kepada Media Perdjoeangan setelah acara selesai berharap tahun depan masih bisa mengadakan kegiatan ini lagi dan diberi umur panjang serta kesehatan untuk semua. (Ocha)