PUK SPAMK FSPMI PT. MSK Laksanakan Pemilihan Kepengurusan Baru Pasca Pemilu 2024

Bekasi, KPonline – Di tengah kesibukan pengawalan rapat pleno perhitungan suara di kecamatan sedapil 1 Kab. Bekasi yang dilakukan oleh relawan Partai Buruh, pada saat itu juga Minggu (25/02/2024) PUK SPAMK FSPMI PT. MSK ENGINEERING INDONESIA mengadakan Musyawarah Unit Kerja Ke 4 di Hotel Primebiz, Cikarang.

Sebelumnya, kesibukan PUK terpecah untuk pengawalan suara Partai Buruh Dapil 1 dan persiapan gelaran Musnik yang telah dijadwalkan tersebut.

Bacaan Lainnya

“Alhamdulillah semua kegiatan dan intruksi organisasi dapat kami jalankan semaksimalnya, yaitu mengawal Suara Partai Buruh di kecamatan walau kami juga harus mempersiapkan Musnik ini,” ungkap Samsul Zaenuri selaku Sekretaris PUK MSK terpilih.

Hadir juga Suparno, S.H selaku ketua PC SPAMK FSPMI Kab/Kota Bekasi dalam undangan Musnik 4 PUK MSK. Walau masih terlihat lelah karena Suparno, S.H juga adalah ketua Exco Partai Buruh Jawa Barat, kesibukannya yang terbilang nonstop mulai dari berdirinya Partai Buruh hingga pemilu 2024 digelar kemarin.

“Kita boleh lelah dan istirahat sebentar, tapi menyerah jangan dalam perjuangan kita di organisasi,” pesan Suparno, S.H dalam sambutannya yang sekaligus membuka acara tersebut.

Selain itu, hadir juga Urip Puji Lestari yang mewakili managemen, Abdul Haris, S.H, Sutarno Suyono dan Samsul Arifin dari Perangkat Pimpinan Cabang SPAMK FSPMI Kab/Kota Bekasi yang mengawal jalannya Musnik 4 PUK MSK hingga selesai.

Hadir juga Surohman, S.H.,Mkom salah satu Caleg dari Partai Buruh yang berpeluang lolos dari Dapil 1 untuk masuk ke DPRD Kab. Bekasi. PUK – PUK sahabat terlihat juga banyak yang hadir mengikuti pembukaan Musnik 4 PUK MSK.

Hingga rapat formatur digelar yang dipimpin Abdul Haris, S.H bersama tim terpilih, akhirnya didapati nama-nama kepengurusan baru PUK SPAMK FSPMI PT. MSK Engineering Indonesia untuk Periode 2024-2027 yaitu :

Ketua : Sugiarto
Sekretaris : Samsul Zaenuri
Wk.ketua 1 bidang
organisasi & pendidikan :
– Sumaryadi
– Amdani

Wk.ketua 2 bidang
Hukum & Pembelaan :
– Sudirmo
– Fiqih imami

Wk.ketua 3 bidang sosial ekonomi :
– Rio Dwi Hananta
– Agus mujimanto

Bendahara :
– Teguh Triyono

“Harapan kami dikepengurusan baru ini, agar kawan-kawan bisa selalu support dan menjalankan intruksi-intruksi yang dikeluarkan oleh PUK demi memperjuangkan kesejahteraan kita bersama,” kata Sugiharto selaku Ketua PUK terpilih.

Musnik 4 PUK SPAMK FSPMI PT. MSK Engineering Indonesia ditutup oleh Samsul Arifin yang mewakili PC yang sebelumnya memberi pesan dalam sambutannya.

“Pasca Musnik kewajiban PUK terpilih untuk segera melakukan rapat kerja, karena terkadang ada yang lalai melaksanakannya, hingga PUK kebingungan dalam menjalankan program kerja yang memang belum dibuat,” ungkap Samsul Arifin.

Acara diakhiri dengan doa yang dipimpin Wahyudi dan kegiatan rangkaian MUSNIK 4 SPAMK FSPMI PT. MSK Engineering Indonesia akhirnya ditutup pada pukul 15.24 wib oleh pembawa acara yang dipandu oleh Agus Hidayat dan Dwi Rasinta. Seluruh peserta dan Pengurus PUK terpilih pun bersama perwakilan PC melakukan sesi foto di depan panggung. (Ocha)

Pos terkait