MUSNIK 4 PUK SPAMK-FSPMI PT.NPMI INDONESIA : Satukan Semangat Bangkit dan Bersinergi Untuk Kesejahteraan Bersama

Pasuruan, KPonline – PUK SPAMK FSPMI PT. NIPPON PISTON RING INDONESIA (PT.NPMI) kembali melaksanakn Musnik ke-4, yang diselenggarakan di hall room rumah makan Kebun Pring Kota Pasuruan pada hari Minggu (18/2/2024) dengan mengusung tema “SATUKAN SEMANGAT BANGKIT DAN BERSINERGI UNTUK KESEJAHTERAAN BERSAMA”.

Acara Musnik 4 ini dihadiri oleh 100 peserta musyawarah, termasuk panitia penyelenggara, juga tamu undangan mulai dari perwakilan perangkat Ketua Cabang FSPMI Pasuruan, Ketua DPW FSPMI Jawa Timur, dan Ketua PC AMK Pasuruan.

Manajemen PT. Nippon Piston Ring Indonesia juga ikut hadir memenuhi undangan dari PUK SPAMK PT.NPMI, dengan memberikan sedikit sambutan untuk peserta dan tamu undangan yang hadir bersama Mr. Yamaguchi (sacho) dan Asman Hidayat sekaligus sebagai penerjemah, dan memberikan pesan “ Untuk saling berkomunikasi dengan baik setiap karyawan, serta selalu menjaga dan memajukan perusahaan demi kesejahteraan yang berkelanjutan.

Sidang Musnik pun berlangsung pada pukul 13.30 WIB sampai selesai, dalam agenda pembahasan sidang di mulai dari Pimpinan sidang sementara, pimpinan sidang tetap, Pelaporan LPJ yang di sampaikan oleh Ketua PUK SPAMK PT.NPMI, dan dilanjut sidang komisi.

Sampai pada acara pelantikan ketua PUK SPAMK FSPMI PT.NPMI baru periode 2024-2027 yaitu Nur Kholis, dengan proses pemungutan suaranya dilakukan PRA-MUSNIK. Adapun pelantikan dilaksanakan oleh ketua PC AMK Pasuruan, Malik Sandari, S.T., dengan disaksikan para peserta, tamu undangan, dan juga manajemen PT.NPMI.

Selanjutnya penutupan acara dengan membacakan do’a bersama yang di pimpin oleh bung Muslich, kemudian dilanjutkan dengan foto bersama.

Penulis : Ivan
Foto : Nugroho