Antusias Anggota PUK SPAMK FSPMI PT. Aisin Indonesia Ikuti Pendidikan Advokasi Dasar

Antusias Anggota PUK SPAMK FSPMI PT. Aisin Indonesia Ikuti Pendidikan Advokasi Dasar

Bekasi, KPonline – Anggota Serikat Pekerja begitu antusias mengikuti Pendidikan Advokasi Dasar yang diadakan PUK SPAMK FSPMI PT Aisin Indonesia, bertempat di Hotel Ayola, Lippo Cikarang, Bekasi, Sabtu ( 23/07/2022).

Pendidikan yang mengambil tema ‘Membangkitkan semangat menghadapi problematika hukum melalui pendidikan yang berkarakter kritis’ diikuti oleh 50 orang anggota PUK SPAMK FSPMI PT. Aisin Indonesia yang terdiri dari Garda Metal, Bakor dan Anggota .

Mustapha Kamal selaku Wakil Ketua Bidang Pendidikan PUK PT Aisin Indonesia dalam sambutanya mengatakan bahwa tantangan kedepanya semakin berat serta banyak regulasi-regulasi pemerintah banyak yang tidak berpihak pada kaum buruh.

“Dengan adanya Pendidikan Advokasi Dasar kali diharapakan dapat menciptakan kader-kader yang potensial di masa depan,” kata Mustapha.

Sementara itu, Hidayah yang mewakili Ketua PUK PT Aisin Indonesia yang kebetulan pada saat itu tidak dapat hadir, dalam sambutanya juga menyampaikan bahwasanya pendidikan kali ini diadakan seminimal mungkin agar anggota bisa mengadvokasi dirinya sendiri ketika ada persoalan di lingkungan kerjanya.

Jumadi S.M. yang hadir mewakil Pimpinan Cabang SPAMK FSPMI Kab/Kota Bekasi sekaligus membuka agenda pendidikan, dalam sambutanya sedikit bercerita tentang sejarah FSPMI dengan tujuan untuk membakar semangat seluruh peserta agar ikut bangkit, serta dirinya berharap ilmu yang didapat dapat diterapkan sesuai rule yang ada .

Dalam pendidikan kali ini PUK PT Aisin Indonesia mendatangkan tutor dari PP SPAMK FSPMI Kab/Kota Bekasi yakni Rudolf dan Masja.

Rudolf dan Masja secara bergantian memberikan materi demi materi kepada peserta pendidikan. Dari pengertian Advokasi, perundingan Bipartid dan Tripartit, Landasan hukum, Surat menyurat serta bagaimana cara pembuatan Risalah .

Para peserta mendengarkan materi demi materi dengan serius. Peserta pendidikan juga sangat antusias, di sela-sela materi mereka beberapa kali menyampaikan beberapa pertanyaan kepada Rudolf dan Masja.

Diakhir materi Rudolf juga menyampaikan tentang persoalan-persoalan yang dihadapi di lingkungan perusahaan dan berharap pendidikan kali ini bermanfaat bagi para peserta dan bisa di terapkan di lingkungan kerja masing-masing.

Akhir sesi acara, Suparno S.H. selaku ketua PC SPAMK FSPMI Kab/Kota Bekasi yang saat itu menyempatkan diri untuk hadir, sekaligus menutup pendidikan, dalam sambutannya menyampaikan tentang pentingnya pendidikan. Dengan adanya pendidikan kali ini dia berharap tercipta kader-kader yang potensial di masa depan. (Dhika)