Bekasi, KPonline – Pimpinan Cabang Serikat Pekerja Elektronik Elektrik Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (PC SPEE FSPMI) kota/kabupaten Bekasi menggelar kegiatan Konsolidasi Tutor di Kantor PC FSPMI Bekasi yang berlokasi di Jalan Yapink, Tambun Selatan, Rabu (21/01/2026).
Kegiatan konsolidasi tersebut diikuti oleh para peserta dari PUK SPEE yang sebelumnya telah mengikuti program “Training of Trainers” (TOT).
Agenda ini pun bertujuan untuk memperkuat kapasitas para tutor serta dalam menjalankan peran sebagai fasilitator pendidikan, dan pelatihan di lingkungan Serikat Pekerja.
Dalam sambutannya, Ketua PC SPEE FSPMI kabupaten/kota Bekasi, Slamet Bambang Waluyo, menegaskan bahwa berpedoman hidup merupakan sebuah pilihan yang harus dipegang teguh oleh setiap kader pilihan.
“Berpedoman hidup itu adalah pilihan. Sudah banyak tutor jebolan FSPMI yang kemudian pindah haluan. Ini menjadi pengingat bagi kita semua agar tetap konsisten, setia pada garis perjuangan, dan menjaga integritas sebagai kader FSPMI,” ujar Slamet Bambang Waluyo.
Slamet BW juga mengingatkan para tutor agar tidak hanya fokus pada kemampuan mengajar, tetapi juga menjaga loyalitas, militansi, dan komitmen terhadap organisasi.
“Marwah organisasi harus dijaga, biar publik bisa menilai sendiri, bagaimana hebatnya kader dari FSPMI. Mencetak kader terbaik tentu butuh proses dengan diiikutsertakannya dalam sebuah pendidikan-pendidikan,” tambahnya.
Dengan melalui kegiatan konsolidasi yang dilakukan, berharap para tutor semakin matang secara ideologis dan metodologis. Kemampuan tutor dalam menguasai materi akan menjadi ujung tombak dalam kaderisasi diorganisasi. Hal ini akan jadi penguatan kualitas sumber daya manusia di dalam tubuh SPEE FSPMI kabupaten/kota Bekasi. (Jhole)