Bekasi, KPonline – Pimpinan Unit Kerja FSPMI PT YMMA, menggelar pendidikan dasar Media yang berlokasi di KC FSPMI Tambun, Kec. Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (10/01/2026).
Pendidikan dasar ini dilaksanakan di Ruang Solidaritas yang di ikuti sebanyak 13 orang peserta dari PUK YMMA yang bertujuan agar pendidikan kali ini menjadi peserta sekaligus menjadi tim media di internal PUK Yamaha Music tersebut.
Awal acara di paparkan oleh M.Indrayana, SH. selaku Divisi Cyber dan Propaganda. Ia menjelaskan bagaimana menjadi penulis berita jangan memakai kata-kata kasar karena akan menjadikan isi berita itu tidak layak untuk dibaca oleh para pembaca.
Dalam kesempatan kali ini. Sebagai Narasumber Wiwik Aswanti, SH.MH selaku Kabiro Media Perdjoeangan Bekasi. Dalam kesempatan ini, Wiwik memberikan materi tentang pendidikan dasar untuk menuliskan berita, poster membuat berita Foto dan Video pendek.
Dengan pendidikan dasar Media diharapkan kawan-kawan dan anggota PUK YMMA semakin siap menjadi garda terdepan dalam membela hak-hak pekerja secara terorganisir, terukur, dan berlandaskan hukum di internal Serikat pekerja.
Sampai berita ini dirilis kegiatan pendidikan masih berlangsung kemungkinan sampai sore nanti. (Eko Komarudin)