Jakarta, KPonline – Kongres V Partai Buruh di Golden Boutique Hotel, Kemayoran, Jakarta Pusat, Kamis (22/1/2026), menjadi momentum penguatan kelembagaan internal partai. Pada hari terakhir pelaksanaan kongres, Presiden Partai Buruh Said Iqbal secara langsung melantik jajaran Mahkamah Partai Buruh periode 2026–2031.
Pelantikan yang dipimpin langsung oleh Said Iqbal tersebut menegaskan posisi Mahkamah Partai sebagai lembaga strategis dalam menjaga konstitusi partai, disiplin organisasi, serta penyelesaian konflik internal secara adil dan berintegritas.
Dalam prosesi pelantikan, Sabilar Rosyad dipercaya untuk mengemban amanah sebagai Ketua Mahkamah Partai Buruh, bersama jajaran wakil ketua, sekretaris, dan anggota yang telah ditetapkan melalui keputusan Kongres V Partai Buruh.
Said Iqbal dalam sambutannya menekankan bahwa Mahkamah Partai harus menjadi penjaga marwah organisasi dan benteng terakhir keadilan internal Partai Buruh.
“Mahkamah Partai ini adalah amanat kongres dan menjadi instrumen penting untuk memastikan Partai Buruh berjalan sesuai AD/ART serta nilai-nilai demokrasi internal,” tegas Said Iqbal.
Mahkamah Partai Buruh periode 2026–2031 diisi oleh figur-figur yang memiliki pengalaman organisasi dan komitmen terhadap perjuangan Partai Buruh. Dengan dilantiknya pengurus Mahkamah Partai secara resmi, Partai Buruh berharap lembaga ini dapat bekerja independen, objektif, dan profesional.
Penguatan Mahkamah Partai ini menjadi bagian dari konsolidasi nasional Partai Buruh dalam menghadapi dinamika politik ke depan, sekaligus mempertegas komitmen partai untuk membangun organisasi yang solid, tertib, dan siap menatap Pemilu 2029.



