Bekasi, KPonline – Suparno, Ketua DPW FSPMI Jawa Barat, merupakan salah satu tokoh partai buruh yang aktif dalam tim pemenangan Dedi Mulyadi pada saat pencalonan Gubernur Jawa Barat.
Informasi yang dihimpun koran perdjoeangan, tak tanggung-tanggung Suparno menjabat sebagai wakil ketua tim pemenangan Dedi Mulyadi Namun, kini Suparno menjadi salah satu suara kritik bagi Gubernur Jawa Barat karena merasa kecewa dengan janji-janji kampanye Dedi Mulyadi belum terpenuhi, terutama terkait kesejahteraan buruh Jawa Barat.
Terbitnya SK UMSK Jawa Barat 2026 yang masih sangat jauh dari rekomendasi Bupati/Walikota se Jawa Barat membuat Suparno merasa sangat kecewa. Ia merasa bahwa janji-janji kampanye Dedi Mulyadi belum terwujud, terutama dalam hal meningkatkan kesejahteraan buruh Jawa Barat.
“Sebagai wakil ketua tim pemenangan Dedi Mulyadi, saya merasa sangat kecewa dengan keputusan ini, kami telah berjuang keras untuk memenangkan Dedi Mulyadi, namun hasilnya tidak seperti yang kami harapkan,” kata Suparno.
Suparno menambahkan bahwa kami akan terus berjuang untuk memperjuangkan hak-hak buruh Jawa Barat.
“Kami tidak akan diam saja melihat kesejahteraan buruh Jawa Barat diabaikan,” tegasnya.
Ia berharap bahwa pemerintah Jawa Barat dapat mendengarkan aspirasi buruh Jawa Barat dan mengambil tindakan yang tepat merevisi SK UMSK Jawa Barat sesuai rekomendasi Bupati/Walikota untuk meningkatkan kesejahteraan buruh. (Yanto)