Banjir Mengancam, Warga Jabodetabek Dihimbau Waspada dan Siaga

Banjir Mengancam, Warga Jabodetabek Dihimbau Waspada dan Siaga

Bekasi, KPonline – Curah hujan yang tinggi dalam beberapa hari terakhir menyebabkan beberapa daerah di Indonesia tergenang banjir. Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi hujan lebat masih akan mengguyur beberapa wilayah, termasuk Jakarta, Tangerang, Bekasi dan sekitarnya.

Warga diimbau untuk waspada dan meningkatkan kewaspadaan, terutama di daerah-daerah yang rawan banjir. Beberapa wilayah yang terdampak banjir antara lain Kampung Melayu, Cilandak Timur, Pondok Labu, Rawa Terate, dan Mampang.

BPBD Kabupaten Bekasi mencatat sebanyak 43 titik wilayah terdampak banjir hingga 20 Januari 2026, dengan lebih 3.000 unit rumah terendam dan mengalami kerusakan sedang. Sementara itu, di Jakarta, beberapa daerah rawan banjir antara lain Kelapa Gading, Pesanggerahan, dan Kedoya.

Warga dihimbau untuk menjaga kebersihan lingkungan, membuang sampah pada tempatnya, dan memantau informasi cuaca terkini. Jika terjadi banjir, warga diharapkan untuk tetap tenang dan mengikuti instruksi dari pihak berwenang.

Beberapa langkah yang dapat dilakukan untuk menghadapi banjir antara lain :

– Siapkan tas siaga yang berisi dokumen penting, pakaian, dan obat-obatan
– Pastikan saluran air dan drainase lancar
– Jangan membuang sampah sembarangan
– Ikuti instruksi dari pihak berwenang

(Yanto)