Adakan Konferensi Pers, Tim Hukum Exco Partai Buruh Kabupaten Pastikan Siap Mengawal Plt. Bupati Bekasi

Adakan Konferensi Pers, Tim Hukum Exco Partai Buruh Kabupaten Pastikan Siap Mengawal Plt. Bupati Bekasi

Bekasi, KPonline – Konferensi pers serta launching tim hukum diadakan Exco Partai Buruh Kabupaten Bekasi pada Sabtu, 17 Januari 2026 di Hotel Sahid Jaya, Jl. MH Tamrin, Lippo, Cikarang Selatan, Kabupaten Bekasi.

Maksud pembentukan tim hukum Partai Buruh Kabupaten Bekasi yang ditugaskan guna mengawal dari perspektif hukum untuk Plt. Bupati Bekasi dr. Asep Surya Atmaja.

Konferensi pers dipimpin langsung oleh Guntoro, S.H. yang juga sebagai Sekretaris Exco Partai Buruh Kabupaten Bekasi.

dr. Asep Surya Atmaja adalah kader terbaik Partai Buruh Kabupaten Bekasi yang mendapat amanah dari masyarakat Kabupaten Bekasi melalui pilkada tahun 2024. Gubernur Jawa Barat telah mengeluarkan surat perintah tugas sebagai Plt. Bupati Bekasi beberapa waktu yang lalu terhitung tanggal 20 Desember 2025.

“Seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Bekasi mengetahui apabila dr. Asep Surya Atmaja diberikan tugas menjadi Plt. Bupati Bekasi. Kami dari Partai Buruh serta serikat pekerja/buruh sebagai inisiator terbentuknya Partai Buruh berada di garis terdepan untuk mensupport terhadap Plt. Bupati Bekasi,” kata Guntoro, S.H.

“Dan kami juga mendorong dimasa jabatan ini supaya Pemerintah Kabupaten Bekasi memberikan beberapa hal yang menjadi isu utama yaitu penyerapan tenaga kerja lokal serta perluasan lapangan kerja, dan di kesehatan penguatan alat fasilitas di RSUD, Puskesmas dan Bekasi membuka UHC kembali bagi masyarakatnya,” tambahnya.

Dalam konferensi pers tersebut, Sarino, S.H., M.H. sebagai tim kuasa hukum Partai Buruh Kabupaten Bekasi juga menyampaikan hal tentang ada dugaan pemberitaan negatif terkait dr. Asep Surya Atmaja.

“Kami mengimbau agar supaya seluruh pers untuk menyajikan berita yang sesuai fakta dan profesional. Kami sampaikan Plt. Bupati Bekasi sedang fokus bekerja dan melakukan evaluasi menyeluruh dalam mewujudkan Bekasi Bangkit, Maju dan Sejahtera,” ucap Sarino, S.H., M.H.

“Kami dari tim kuasa hukum tidak segan segan untuk melakukan langkah langkah hukum kepada pihak yang secara sengaja atau tidak sengaja memberitakan negatif di medsos yang tidak sesuai fakta terhadap Plt. Bupati Bekasi dr. Asep Surya Atmaja,” tegasnya. (Jay Mujazim)