Mogok JICT buah arogansi Manajemen

Jakarta,KPOnline – Rencana mogok JICT akan dimulai pada 12 Januari 2016. Tuntutannya sederhana yaitu batalkan pemecatan 38 org kary outsourcing & kembalikan hak2 karyawan yg terkena hukuman mutasi serta surat peringatan.

images

Bacaan Lainnya

Hukuman ini dijatuhkan hanya krn para karyawan mendukung penolakan perpanjangan kontrak JICT yang prosesnya tidak transparan. Pansus Pelindo II pun menyimpulkan perpanjangan kontrak JICT terbukti langgar UU serta merugikan negara puluhan triliun Rupiah.

Jadi sudah sepatutnya langkah kontroversial manajemen JICT yg memecat dan memutasi karyawan segera dapat dibatalkan agar karyawan dapat kembali bekerja normal dan melayani kegiatan ekspor impor nasional.

Sebelumnya Kami sampaikan permohonan maaf kepada pelanggan JICT dan stakeholders lainnya.

Beberapa kali kami sudah mencoba berunding dgn Pelindo II dan JICT, namun sampai hari ini manajemen Pelindo II dan JICT sepertinya malah menyiapkan aksi ambil alih JICT dibanding mengembalikan hak2 karyawannya. Jadi Silahkan masyarakat menilai siapa sebetulnya biang gaduh di JICT dan Priok?”

Nova Sofyan Hakim
Ketua Serikat Pekerja JICT

#saveJICT
#savePelindoII
#dukungmogokJICT

Pos terkait