Senin, Ribuan Buruh Tangerang Siap Datangi Istana

Tangerang, KPonline – Selasa lalu, tepatnya tanggal 31 Januari 2017, bertempat di Kantor Sekretariat Konsulat Cabang (KC) FSPMI Kota/Kab Tangerang diselenggarakan Rapat Koordinasi antara pengurus KC FSPMI dengan perwakilan PUK SPA FSPMI se-Tangerang Raya.

Adapun maksud dan tujuan rapat tersebut adalah dalam rangka persiapan menyambut HUT FSPMI Nasional ke-18. Rapat dihadiri oleh Ketua KC FSPMI Tangerang Raya Ahmad Jumali, Korda Garda Metal Tangerang Sarjono, Para Pimpinan Cabang SPA FSPMI dan perwakilan PUK SPA FSPMI se-Tangerang.

Akhmad Jumali, yang memimpin langsung jalannya rapat menyampaikan bahwa dalam perayaan HUT FSPMI yang ke-18, FSPMI akan menggelar aksi besar buruh secara serentak di 20 Provinsi pada tanggal 6 Februari 2017.

“Rencananya massa aksi buruh akan melakukan long march, di mulai dari berkumpul di Bunderan Patung Kuda Indosat, kemudian bergerak menuju Istana Negara dan Kantor Mahkamah Agung di Jakarta Pusat,” kata Jumali.

Jumali memastikan, dari Tangerang, ribuan buruh akan ikut berpartisipasi melakukan aksi di Istana. Dan tidak lupa juga diwajibkan kepada seluruh anggota untuk mengkampanyekan issu perjuangan, yaitu yaitu:

a. Tolak Upah Murah – Cabut PP No. 78/2015.

b. Tolak TKA China ” Unskilled ” dan Ilegal.
c. Hapus Out Sourching dan Pemagangan
d. Turunkan harga barang termasuk kenaikan TDL, BBM, BPKB dan STNK.
e. Tolak revisi UU No. 13 thn 2003 tentang Ketenagakerjaan.
f. Tegakkan Kemandirian Energi.

Penulis: Firman/Chucky