Lakukan Aksi di PT Iskandaya, KC FSPMI Karawang: Ini Sekaligus Pemanasan Aksi 10 November

Karawang, KPonline – Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) Kabupaten Karawang akan melakukan aksi unjuk rasa di PT Iskandaya, Selasa (31/10/2017).

Menurut Ketua Konsulat Cabang FSPMI Karawang, Rustan, aksi di PT Iskandaya ini dilakukan karena pihaknya berpendapat pihak pengusaha melakukan tindakan yang menyalahi aturan Undang-Undang Ketenagakerjaan.

Bacaan Lainnya

“Serikat pekerja menduga perusahaan melakukan pelanggaran. Diantaranya tidak ada peraturan perusahaan atau perjanjian kerja bersama, kurangnya Alat Pelindung Diri (APD), tidak menggunakan struktur skala upah, melakukan PHK sepihak dan union busting,” kata Rustan.

Menyikapi hal tersebut, tambah Rustan, FSPMI Karawang akan melakukan aksi unjuk rasa ke PT Iskandaya bersama ribuan buruh Karawang. Aksi ini sekaligus sebagai pemanasan aksi besar-besaran kaum buruh di seluruh Indonesia bertepatan dengan hari Pahlawan, 10 November.

“Aksi di PT Iskandaya sekaligus menjadi pemanasan buruh Karawang untuk melakukan aksi 10 November,” ujarnya. “Seluruh perangkat FSPMI Karawang berkomitmen akan all out dalam melakukan aksi 10 November 2017.”

Rustan menegaskan, aksi unjuk rasa harus benar-benar dilakukan secara masif agar Pemerintah dan perusahaan-perusahaan yang nakal tau bahwa kekuatan buruh masih ada.

“Buruh tidak diam tapi masih bergerak dan berjuang untuk mendapatkan keadilan dari tindakan sewenang wenang,” katanya.

Penulis: Vidie

Pos terkait