FSPMI Banten Selenggarakan Latsar Garda Metal di Cilegon

Cilegon, KPonline – FSPMI Banten menyelenggarakan Latihan Dasar (Latsar) Garda Metal di Cilegon, Provinsi Banten, Sabtu dan Minggu tanggal 1 – 2 April 2017.

Acara ini diselenggarakan di Bumi Perkemahan Pagebangan Cigading.

Sebanyak 134 orang peserta mengikuti Latsar. Terdiri dari 125 orang peserta Pria, dan 9 orang peserta Wanita. Mereka adalah kader-kader FSPMI dari 3 wilayah di provinsi Banten, Tangerang, Serang, dan Cilegon.

Pengurus DPW FSPMI Banten yang juga Ketua PC SPL FSPMI Cilegon, Suratman, berkesempatan hadir dan membuka acara Pendidikan Latsar Garda Metalsaat menjadi Pembina Upacara, di acara upacara pembukaan

Turut hadir dalam kesempatan ini, Pangkornas Garda Metal Baris Silitonga dan Sekretaris Garda Metal Nasional Isnaeni Marzuki. Beberapa jajaran Garda Metal Nasional dan daerah, dan perangkat FSPMI dari berbagai daerah.

Pada Latsar kali ini, kendati Cilegon menjadi tuan rumah dalam penyelenggaraan Pendidikan Latihan Dasar Garda Metal FSPMI wilayah Banten. Tetapi untuk pelaksaan teknis pendidikan, termasuk komando di lapangan saat latsar, dibantu oleh Panitia yang terdiri dari Garda Metal dari wilayah Tangerang dan Serang.

Penulis: RD Rizal N