Bangga Jadi Relawan Obon Tabroni

Bekasi, KPonline – Media sosial facebook mendadak ramai dengan posting gambar “GW BANGGA JADI RELAWAN OBON”.

Melihat hasil hitung cepat/quick count dalam Pilkada Bekasi yang di laksanakan kemarin 15 Februari 2017, dapat di pastikan perolehan suara Obama berada di urutan no 3. OTC pun sudah mengeluarkan pernyataan resmi terkait hal tersebut.

Bacaan Lainnya

Calon bupati Bekasi Obon Tabroni dalam akun facebook juga mengucapkan terima kasih atas kerja keras relawan yang luar biasa. Ada beragam tanggapan dari berbagai pihak, termasuk para relawan Obon Tabroni.

Banyak relawan mengunggah foto bangga menjadi relawan. Semangat relawan Obon memang luar biasa. Militansi sudah menjadi hal biasa bagi mereka. Hingga kamis malam sejumlah relawan masih semangat mengawal surat suara di berbagai kecamatan di Kabupaten Bekasi. Memang tidak dapat di pungkiri bahwa Gerakan Relawan Obon menjadi contoh positif dalam hal berdemokrasi di Indonesia.

Ketika rakyat tidak lagi percaya dengan partai politik maka independen adalah pilihan tepat untuk mengajukan calon yang di usung agar menjadi pemimpin di pemerintahan.

Menanggapi hal Pilkada Bekasi, Sekretaris Umum PP SPAMK FSPMI Slamet Fitriono menulis, Relawan Obon-Bambang adalah orang orang yang luar biasa karena berani keluar dari zona nyaman dan melawan arus budaya politik transaksional. Banyak orang-orang idealis terjebak dalam angan-angan semu perubahan karena nyaman terlelap dalam apatisme politik, menganggap dengan diam dalam ruang retorika politik yang bersih akan menghasilkan perubahan terhadap budaya busuk yang telah mengakar.

“Kalian telah menang. Minimal 25% pemilih Obon- Bambang kali ini telah terlepas dari busuknya transaksi politik dan melangkah dalam politik yang bersih tanpa embel-embel barang apapun kecuali harapan perubahan politik yang baik dan benar dengan memulai serta mengusung orang yang bersih untuk menjadi pemimpin,” katanya.

Mari pelihara kesadaran ini karena merubah suatu budaya butuh kesabaran dan banyak energi. Tetap jaga kesadaran itu sebab dari 25% tersebut jika dipelihara dengan baik akan menghasikan gerakan perubahan yang lebih besar lagi. Jangan patah semangat karena kalian pejuang yang sesungguhnya. Perjuangan kalianlah yang akan membuat perubahan bagi kita, mereka dan generasi yang rindu pada perubahan.

Teruslah bergerak kawan, asa didepan menunggu kita. Kita semua bangga menjadi bagian dari Gerakan Politik Rakyat dan Pilkada Bekasi tahun ini.

Penulis: Edi Purnomo

Pos terkait